Dosen STAI Yamisa Soreang menjadi salah satu pembicara dalam kegiatan Seminar Nasional
www.stai-yamisa.ac.id. – Dr. Siti Saodah Susanti, S.Pd.I.,M.Pd Dosen STAI Yamisa Soreang menjadi salah satu pembicara dalam kegiatan Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh Asosiasi DKLPT dengan tema ” Mewujudkan Nilai-Nilai Pancasila untuk Indonesia Bersatu dan Berkemajuan. yang dilaksanakan selama 3 hari pada tanggal 13-15 Juni 2024.
Dalam seminar tersebut Dr. Siti Saodah Susanti, S.P.d.I.,M.Pd menyampaikan materi yang berjudul “Generasi berintegrasi dan anti korupsi : Implementasi Model Sosial Project Citizen Berbasis Keagamaan dan budaya sekolah Merupakan salah satu hasil penelitian yang sudah terpublikasi. Materi yang disampaikan berfokus pada hasil penelitian yang membahas mengenai upaya sekolah dalam menanamkan nilai-nilai anti korupsi kepada siswa, dengan dua mekanisme yaitu program keagamaan dan budaya sekolah.
Dalam kegiatan seminar Nasional tersebut juga hadir pembicara dari universitas – universitas lainnya seperti : IKIP PGRI Bojonegoro, Akademi Televisi Indonesia, Universitas Syiah Kuala, Universitas Pendidikan Indonesia,Universitas Muhammadiyah Malang, Universitas Muhammadiyah Maumera, UIN Raden Intan Lampung, UIN Salatiga, STIKES Muhammadiyah Tegal, IAI Padang Lawas, Universitas Siber Asia, Universitas Jabal Gofur Aceh, Universitas Serambi Mekah dan UIN Ar-Raniry.